Emas – Memantul dari $1,900
Dorongan bearish masih terjadi pada harga emas di bawah titik SMA 200. Harga berhasik mencapai titik $1,900 dan terjadi pemantulan pada perdagangan hari ini. Seperti dituliskan sebelumnya, pelemahan dari harga emas kemungkinan masih akan berlangsung menjelang pengumuman the Fed. Namun, ada kemungkinan harga menanjak naik dan ditutup di atas SMA 200 setelah pengumuman dan melanjutkan tren bullishnya.
Titik support dan resistance yang perlu diperhatikan:
Support: $1,900, $1,850
Resistance: $1,953, $2,000
Perak – Memantul dari titik swing low
Pengetesan pada titik swing low yang terbentuk sebelumnya terjadi pada harga perak. Reaksi pemantulan terjadi di mana harga kembali bergerak tidak jauh dari titik pembukaan. Situasi dari harga perak saat ini dapat berbalik bullish karena telah terjadi pengetesan pada titik swing low sebelumnya. Namun, harga juga dapat bertahan di dekat titik swing low tersebut menjelang pengumuman the Fed. Trader sebaiknya menunggu reaksi dari pasar setelah pengumuman the Fed.
Titik support dan resistance yang perlu diperhatikan:
Support: $23.00, $21.35
Resistance: $23.90, $25.00, $26.00
Minyak crude oil – Trading di atas $90.00
Pergerakan bullish dari harga minyak crude oil sama sekali tidak mendapat perlawanan dari trader bear. Harga terus bergerak naik dan membentuk titik high yang lebih tinggi. Seperti dituliskan sebelumnya, situasi bullish saat ini sangat didukung faktor fundamental sehingga tren yang terbentuk sangatlah kuat. Trader hanya dapat menunggu terjadinya koreksi bearish untuk peluang masuk posisi long.
Titik support dan resistance yang perlu diperhatikan:
Support: $85.00, $80.00, $77.13
Resistance: $90.00