USDX (Index dollar)
Penurunan yang tajam terjadi pada index dollar hari ini setelah rilis data CPI yang menunjukkan penurunan inflasi yang lebih dari dugaan. Index dollar akan bergerak turun dan menyasar titik 103.85 serta SMA 200. Masih sama seerti sebelumnya, trader akan menunggu index mencapai kedua titik tersebut dan menunjukkan reaksi. Selama tidak ada terbentuk titik swing high lebih tinggi maka arah dari index masih bearish.
EUR/USD
EUR/USD melonjak naik ke atas titik SMA 200 serta 1.0800. Hal ini merupakan situasi yang sangat bullish dan ketika pair dapat ditutup di atas kedua titik tersebut hari ini maka pergerakan naik dapat berlanjut. Trader akan menunggu penutupan harian untuk konfirmasi bullish lebih lanjut. Ketika pair dapat membuat penutupan di atas kedua titik tersebut, trader dapat menggunakannya sebagai titik support untuk masuk posisi long.
Titik support dan resistance yang perlu diperhatikan:
Support: 1.0650, 1.0500
Resistance: 1.0800, 1.0900, 1.1000, 1.1120
GBP/USD
GBP/USD melonjak naik ke atas titik SMA 200 dan membuat situasi menjadi bullish. Pair memiliki peluang melanjutkan tren bullishnya ketika terjadi penutupan di atas titik tersebut. Untuk saat ini, trader akan menunggu penutupan harian untuk konfirmasi bullish lebih lanjut. Posisi long dapat dipertimbangkan ketika terjadi koreksi bearish menguji titik SMA 200.
Titik support dan resistance yang perlu diperhatikan:
Support: 1.2200, 1.2100, 1.2000
Resistance: 1.2400, 1.2500, 1.2625, 1.2800
USD/JPY
USD/JPY terlihat melemah pada perdagangan hari ini dan berpeluang untuk turun menuju titik 150.00. Trader akan menunggu terjadinya penutupan di bawah 150.00 dan juga terbentuknya titik swing low lebih rendah untuk konfirmasi kelanjutan pergerakan bearish. Selama belum terbentuk titik swing low lebih rendah maka masih ada peluang kelanjutan pergerakan bullish.
Titik support dan resistance yang perlu diperhatikan:
Support: 147.00, 145.00, 141.00
Resistance: 150.00
AUD/USD
AUD/USD memantul dari titik 0.6350 dan naik dengan tajam hari ini. Pair hampir mencapai titik 0.6500 di mana penembusan dan pembentukan titik swing high lebih tinggi akan menjadi konfirmasi bullish yang kuat. Jika pair kemudian dapat membuat penutupan di atas SMA 200 maka tren dari pair akan berubah menjadi sangat bullish.
Titik support dan resistance yang perlu diperhatikan:
Support: 0..6350, 0.6173, 0.6000
Resistance: 0.6500, 0.6700, 0.6750, 0.6820, 0.7000