Analisa Forex GBPUSD, EURUSD, AUDUSD, USDJPY 18/12/2020

USDX (Index dollar)

Situasi terkini dari index dollar adalah bearish terutama setelah penutupan di bawah 90.00. Namun kami duga tekanan bearish dari index akan berkurang untuk saat ini dan kemungkinan akan ada reaksi pemantulan dari titik support. Walaupun kemungkinan tersebut ada, trader lebih disarankan untuk menunggu koreksi bullish untuk masuk posisi short pada U.S dollar nantinya.

EUR/USD

Titik resistance 1.2200 telah terlampaui dan kini EUR/USD terus bergerak naik menuju 1.2300. Di atas titik resistance 1.2300 masih ada titik resistance 1.2500 yang kemungkinan akan menjadi titik tertinggi yang dapat dicapai pair EUR/USD pada tahun ini.

Koreksi bearish sangat mungkin terjadi mengingat pair sudah bergerak naik cukup jauh untuk saat ini. Jika koreksi bearish terjadi maka trader dapat bersiap untuk masuk posisi long pada titik yang lebih rendah.

Titik support dan resistance yang perlu diperhatikan:

Support: 1.2200, 1.2070, 1.2000

Resistance: 1.2300, 1.2500

GBP/USD

GBP/USD ditutup di dekat 1.3600 setelah pengetesan resistance. Hari ini terlihat reaksi bearish yang sudah sempat turun ke bawah titik low kemarin. Untuk saat ini pair telah kembali berada di dalam range pergerakan kemarin dan akan mencoba menutup perdagangan mingguan di dekat 1.3600. Arah tren dari GBP/USD masih bullish sehingga trader sebaiknya tetap menghindari posisi short untuk saat ini.

Titik support dan resistance yang perlu diperhatikan:

Support: 1.3450, 1.3330, 1.3300, 1.3250

Resistance: 1.3600, 1.3835, 1.4000

USD/JPY

Titik low yang lebih rendah telah terbentuk pada USD/JPY dan jalan penurunan menuju 101.50 serta 100.00 telah terbuka. Hari ini pair menunjukkan reaksi bullish dan sedang mencoba untuk bergerak naik. Selama tidak ada kenaikan yang tajam dan diikuti oleh terbentuknya titik swing high yang lebih tinggi maka USD/JPY masih akan terus bergerak menurun.

Titik support dan resistance yang perlu diperhatikan:

Support: 101.50, 101.19

Resistance: 104.00, 105.00

AUD/USD

AUD/USD terus bergerak naik tanpa hambatan. Pair ditutup di dekat 0.7640 kemarin dan sedang mengalami koreksi bearish saat ini. Koreksi harga terlihat terbatas di dalam range pergerakan kemarin. Tidak ada indikasi bearish yang kuat saat ini sehingga trader yang memiliki posisi long dapat terus mempertahankannya.

Jika terjadi koreksi bearish maka itu adalah peluang bagi trader untuk menambah posisi long.

Titik support dan resistance yang perlu diperhatikan:

Support: 0.7550, 0.7500, 0.7450

Resistance: 0.7640

Leave a Comment

Copyright © 2024. All Rights Reserved. DailyFX.ID
Peringatan Resiko: Trading Forex adalah Bisnis berisiko tinggi, anda bisa kehilangan semua uang deposit. Jangan Pernah invest jika anda tidak siap untuk rugi. DailyFX.ID tidak akan menerima tanggung jawab atas kehilangan atau kerusakan sebagai akibat dari ketergantungan pada informasi yang terkandung dalam situs web ini termasuk data, kutipan, grafik, link pihak ketiga dan sinyal beli / jual. Harap pelajari dan pahami sepenuhnya mengenai risiko tertinggi terkait dengan perdagangan pasar keuangan.