Banjir Di NSW dan Konflik Geopolitik, Mengirim AUDUSD Turun Lebih Rendah

Pasangan mata uang AUDUSD hari ini mencatatkan penurunan yang cukup besar sampai 0,17% di sesi Asia hari Selasa (23/3). Dolar Australia melemah dan membawa pasangan terjun menuju ke nilai tukar 0,7730 yang juga menjadi terendah dalam harian. Pembaruan arah pada imbal hasil obligasi Treasury AS, bergabung dengan banjir pada yaitu South Wales juga memicu aksi penjualan pada mata uang Dolar Australia.

Sebelumnya dalam pergerakan kurva dua pekan terakhir, imbal hasil obligasi Treasury AS mengalami penurunan cukup besar. Untuk saat ini imbal hasil dalam tenor 10 tahun terus berusaha mendekat menuju ke sekitar 1,70%. Walaupun pada akhirnya harus menerima beberapa penurunan kembali karena sinyal campuran yang ditampilkan oleh Fed dan Menkeu. Namun secara luas ini berhasil menyeret AUDUSD hari ini menjadi lebih rendah.

Dalam sebuah pidato, The Fed Powell menyatakan siap menjaga kebijakan uang mudah lebih lama selama masih dibutuhkan. Sementara itu Menkeu Yellen menaruh harapan pekerjaan penuh akan kembali normal pada 2022 mendatang. Selain itu Gubernur Fed Bowman menyampaikan adanya tantangan pada perusahaan skala kecil.

Banjir NSW Memicu Penjualan

Dari sisi Dolar Australia, curah hujan tinggi tiga hari telah membuat New South Wales terendah banjir. Dilansir dari Reuters, PM Gladys menyatakan kondisi cuaca terus buruk dan membuat peningkatan curah hujan. Akibat banjir ini, ada 18 ribu orang dievakuasi.

Pasangan AUDUSD hari ini sepertinya juga telah mengabaikan sebuah sinyal bahwa PBoC mungkin tidak lagi menerapkan kebijakan longgar. Tapi sentimen tampak terbebani ketika negara utama seperti AS, UE, Kanada dan Inggris mengecam pelanggaran HAM di Xinjiang oleh pemerintah China. Pergerakan berikutnya, pasar akan menunggu bagaimana pidato dari beberapa anggota FOMC lainnya. Selain itu pembaruan sentimen juga akan diperhatikan.

 

Leave a Comment

Copyright © 2024. All Rights Reserved. DailyFX.ID
Peringatan Resiko: Trading Forex adalah Bisnis berisiko tinggi, anda bisa kehilangan semua uang deposit. Jangan Pernah invest jika anda tidak siap untuk rugi. DailyFX.ID tidak akan menerima tanggung jawab atas kehilangan atau kerusakan sebagai akibat dari ketergantungan pada informasi yang terkandung dalam situs web ini termasuk data, kutipan, grafik, link pihak ketiga dan sinyal beli / jual. Harap pelajari dan pahami sepenuhnya mengenai risiko tertinggi terkait dengan perdagangan pasar keuangan.