GBPUSD Ikut Turun, Menunggu Katalis Utama Selanjutnya

Akibat nada risk off pasar yang terus mendominasi sampai menjelang pembukaan pasar Eropa, pasangan GBPUSD hari ini mencatatkan penurunan sebesar 0,10%. Dengan penurunan itu maka pasangan mulai menuju ke nilai tukar sekitar 1,3609 di hari Rabu (6/1). Katalis yang menyebabkan pasangan berada pada nilai tukar yang lebih rendah adalah penguatan di sekitar Dolar AS beberapa jam terakhir.

Kemudian Inggris saat ini juga memberlakukan kebijakan lockdown yang lebih ketat lagi karena pandmei yang semakin buruk. Para pelaku pasar dan investor untuk beberapa waktu kedepan akan fokus ke rilis data ekonomi Inggris, hasil pemilu Georgia dan juga pidato dari Gubernur BoE.

Dolar AS Menjadi Incaran

Dolar AS mendominasi pergerakan dan membawa GBPUSD hari ini turun ketika Demokrat diprediksi akan unggul pada pemilu Georgia. Tentunya melihat semua ini, Republik di bawah Trump tidak akan tinggal diam. Dia dilaporkan akan mempersiapkan diri untuk melakukan penentangan atas keputusan hasil akhir tersebut. Ini memancing kekhawatiran pasar dan menyebabkan pembelian safe haven termasuk Dolar AS.

Dilain sisi, konflik yang terjadi antara AS dan China dikhawatirkan akan meningkat kembali ketika aktivitas Hong Kong ditahan oleh China. Kemudian China juga memblokir langkah penyelidikan virus Corna dari WHO. Walaupun ada penangguhan sementara penghapusan tiga perusahaan asal China oleh NYSE.

Inggris sampai saat ini telah melakukan pembelian sampai jutaan vaksin virus Corona. The Times mengatakan bahwa vaksin itu akan segera sampai. Dari berita ini tidak heran jika PM Boris mengatakan pelonggaran lockdown baru akan dilakukan pada pekan kedua bulan Februari mendatang.

Untuk arah GBPUSD hari ini, pasar akan menunggu bagaimana hasil akhir dari pemilu Georgia tersebut. Kemudian pidato dari BoE nanti malam akan diperhatikan karena harapan penurunan suku bunga semakin naik. 

 

Leave a Comment

Copyright © 2023. All Rights Reserved. DailyFX.ID
Peringatan Resiko: Trading Forex adalah Bisnis berisiko tinggi, anda bisa kehilangan semua uang deposit. Jangan Pernah invest jika anda tidak siap untuk rugi. DailyFX.ID tidak akan menerima tanggung jawab atas kehilangan atau kerusakan sebagai akibat dari ketergantungan pada informasi yang terkandung dalam situs web ini termasuk data, kutipan, grafik, link pihak ketiga dan sinyal beli / jual. Harap pelajari dan pahami sepenuhnya mengenai risiko tertinggi terkait dengan perdagangan pasar keuangan.