Intervensi RBA Di Pasar Obligasi Masih Mampu Membantu AUDUSD Tetap Dalam Bullish

Pasangan mata uang AUDUSD hari ini mempertahankan bias bullish dan berada di sekitar nilai tukar 0,7750. Dolar Australia mempertahankan aksi ini walaupun data China dilaporkan dengan hasil yang mengecewakan. Data mengenai IMP sektor manufaktur swasta Caixin dilaporkan mengalami penurunan sampai ke 50,9.

Data itu otomatis lebih rendah dari apa yang diharapkan sebelumnya pada 51,4 dan bulan sebelumnya pada 51,5. Dengan hasil data yang tetap bertahan di atas angka 50,0, menggambarkan manufaktur masih dalam jalur ekspansi. Walaupun memang data aktual menampilkan aksi perlambatan ekspansi tersebut.

Pembelian Obligasi Oleh RBA

Untungnya para pembeli Dolar Australia tidak menghiraukan data yang mengecewakan tersebut. Sehingga mengirimkan AUDUSD hari ini dalam kenaikan. Padahal China menjadi pelanggan utama Australia dalam beberapa produk utama perdagangan. Diprediksi kenaikan ini diakibatkan oleh langkah yang agresif dari RBA dalam upaya memberikan pengaruh pasar obligasi.

Bank sentral Australia mengambil langkah untuk membeli obligasi dengan nilai mencapai $4 Miliar tadi pagi. Angka itu lebih besar dua kali lipat dari pembelian biasa agar bisa menekan kenaikan yield Treasury Aussie. Atas aksi itu pada akhirnya bisa membawa yield Treasury Aussie dalam tenor 10 tahun ke 1,65% atau turun 25 basis poin.

Sayangnya upaya yang dilakukan oleh RBA itu bisa saja sia-sia jika terjadi kenaikan lagi pada yield obligasi AS. Pada pekan lalu terjadi kenaikan sangat besar dalam pasar obligasi global termasuk Australia. Itu senada dengan apa yang terjadi pada yield Treasury AS. Dampaknya pasar memilih menjual aset di pasar saham.

Namun sekarang penurunan yield Aussie diharapkan akan mampu mengirimkan AUDUSD hari ini menjadi lebih tinggi. Pergerakan berikutnya pasangan akan memperhatikan rilis data AS nanti malam bersama perubahan arah risiko global.

 

Leave a Comment

Copyright © 2024. All Rights Reserved. DailyFX.ID
Peringatan Resiko: Trading Forex adalah Bisnis berisiko tinggi, anda bisa kehilangan semua uang deposit. Jangan Pernah invest jika anda tidak siap untuk rugi. DailyFX.ID tidak akan menerima tanggung jawab atas kehilangan atau kerusakan sebagai akibat dari ketergantungan pada informasi yang terkandung dalam situs web ini termasuk data, kutipan, grafik, link pihak ketiga dan sinyal beli / jual. Harap pelajari dan pahami sepenuhnya mengenai risiko tertinggi terkait dengan perdagangan pasar keuangan.