Lockdown Tiga Negara Eropa dan Pemulihan Dolar AS Membawa EURUSD Turun Kembali

Pasangan mata uang EURUSD hari ini mencatatkan aksi penurunan menjauh dari titik yang paling tinggi dalam mingguan. Tampaknya mata uang Euro harus rela lemah dan diseret sampai menuju ke sekitar nilai tukar 1.1800. Salah satu penyebab aksi penurunan ini adalah posisi dari Dolar AS yang mengalami pembelian. Arah sentimen risiko yang menjadi risk off memberikan banyak keuntungan bagi Dolar AS.

Para pelaku pasar dan investor dalam beberapa waktu terakhir, tampak harus kembali meninjau bagaimana prospek pemulihan perekonomian. Kemudian rencana dana pembangunan dalam pengajuan infrastruktur oleh Biden juga kembali dipertanyakan.

Lockdown Eropa Memperburuk Suasana

Berpindah ke kawasan Eropa, EURUSD hari ini turun bersama dengan kenaikan kasus gelombang ketika di blok tersebut. Dua negara utama yaitu Jerman, Italia dan Perancis terus memberlakukan lockdown yang membuat ekonomi blok juga terus memburuk. Dari kondisi ini aksi kenaikan mata uang Euro yang terjadi kemarin juga dipertanyakan kembali.

Sementara itu dari sisi Dolar AS, setelah data ekonomi yang mengesankan pekan lalu saat ini baru memberikan respon. Data mengenai pekerjaan yang kuat dan juga aktivitas jasa semalam yang bagus memicu harapan pemulihan ekonomi AS. Walaupun pasca data itu tadi malam, Dolar AS justru melemah ketika Wall Street dalam kenaikan yang tinggi.

Arah pergerakan EURUSD hari ini mungkin akan lebih memperhatikan bagaimana dinamika sentimen risiko pasar global. Karena bagaimanapun aset Dolar AS akan terus bergerak berdasarkan arah risiko dan posisi imbal hasil obligasi Treasury.

Kemudian dari sisi Eropa, data mengenai indeks keyakinan investor Sentix kawasan Eropa dan level pengangguran akan ditunggu. Data itu diperhatikan karena sebagai pengukur bagaimana kondisi ekonomi Eropa saat ini. Mengingat vaksinasi masih dinilai sangat lambat sekali dibandingkan negara lain.

 

Leave a Comment

Copyright © 2024. All Rights Reserved. DailyFX.ID
Peringatan Resiko: Trading Forex adalah Bisnis berisiko tinggi, anda bisa kehilangan semua uang deposit. Jangan Pernah invest jika anda tidak siap untuk rugi. DailyFX.ID tidak akan menerima tanggung jawab atas kehilangan atau kerusakan sebagai akibat dari ketergantungan pada informasi yang terkandung dalam situs web ini termasuk data, kutipan, grafik, link pihak ketiga dan sinyal beli / jual. Harap pelajari dan pahami sepenuhnya mengenai risiko tertinggi terkait dengan perdagangan pasar keuangan.